Konten Kreator Medsos

Perlu anda ketahui, atas kreatifitas dan ide-ide konten kreatorlah kita bisa menikmati berbagai macam sajian bacaan, gambar dan video menarik di internet atau medsos. Tanpa mereka medsos akan sepi, perusahaan-perusahaan berbasis digital sangat bergantung dari ide dan kreasi yang mereka upload dan posting. Bahkan perusahaan besar seperti google melalui aplikasi youtube dan blogger membayar para konten kreator sebagai wujud penghargaan terhadap konten - konten menarik yang mereka upload. 





Ada berbagai jenis bentuk konten kita temui di medsos, mulai dari tutorial, hiburan, kajian pendidikan, wisata, tips dan trik, konten sajian menu dapur ibu-ibu rumah tangga dan konten lainnya. Banyaknya konten yang ada di medsos tidak lepas dari majunya teknologi dan harga produknya yang semakin terjangkau. Apalagi HP sekarang memiliki layar full frame tidak seperti telephone zaman dulu, keypadnya masih berbentuk fisik terpisah dari layarnya yang kecil mungil. Setelah muncul HP android, banyak muncul konten kreator yang mengisi medsos atau internet. Layar komputer yang dulu mendominasi internet sekarang kalah dengan HP android. Kenapa orang lebih senang mengakses medsos menggunakan HP? Karena mudah dibawa dan bisa dimasukin kantong, tidak seribet membawa laptop apalagi membawa komputer desktop.

Saat ini pengguna HP sudah jutaan orang bahkan milyaran di seluruh dunia. Oleh sebab itu, setiap pengguna bisa menjadi konten kreator setiap saat. Apalagi HP sekarang dilengkapi dengan kamera yang memiliki mega pixel yang cukup besar dan ruang penyimpanan yang cukup besar pula. Kejadian di seluruh dunia bisa menyebar dengan cepat (viral) dan menjadikan pemilik konten terkenal mendadak. 



Di tahun 1980-2000an orang terpaksa hanya menyaksikan tontonan lewat televisi dan layar lebar. Itupun hasil dari kreasi sutradara yang memiliki modal dan dukungan besar, namun sekarang setelah kemunculan HP dengan layar full frame setiap orang bisa jadi sutradara meskipun modalnya tidak besar hanya butuh wifi atau pulsa data tinggal upload di medsos. Kontenpun beraneka ragam jenisnya sesuai hobi dan passion yang upload. Semua pengguna bebas mengupload konten dan berbagi dengan kawan-kawannya bahkan ke seluruh pengguna medsos di dunia.

Zaman sekarang, menjadi konten kreator tidak harus memilik keahlian khusus. Asalkan memiliki ide, melakukan perjalanan, atau sekedar jalan-jalan pasti menemukan inspirasi untuk membuat konten. Saat ini aplikasi-aplikasi sudah memiliki tombol khusus untuk mempermudah posting atau mengupload konten dan tiap tombolnya sudah berbahasa Indonesia. Tujuan mempermudah tombol upload atau posting tidak lain adalah untuk memperbanyak konten. Semakin banyak konten, maka sumber bacaan atau tontonan pun juga banyak alternatif pilihan sesuai selera user penikmat lainnya. Semakin banyak konten semakin banyak pula iklan yang bisa diselipkan menjadi sumber pendapatan. 

Menjadi konten kreator tidak harus mengejar ketenaran atau popularitas ataupun keuntungan finasial, akan tetapi sekedar menyalurkan dan berbagi hal-hal positifpun juga bisa mendapatkan kepuasan tersendiri. Apalagi dari apa yang kita posting dan upload mendapat respon dan komentar psotif serta saran dari pemirsa audien. Banyak hal yang kita dapatkan dari saran dan komentar dari pemirsa audien, sehingga dapat sumber bahan tambahan untuk diliput diposting atau diupload. Saling tukar ide dan bahan serta berbagi sekaligus menambah kawan sesama konten kreator / pengguna medsos internet adalah hal yang sangat positif.

Kalau kita punya hobi tak ada salahnya jika dishare di medsos atau internet, barangkali apa yang kita share dapat menginspirasi oran lain. Berbagi tidak harus berupa finansial, justru bantuan yang bersifat finansial akan habis dikonsumsi. Sebaliknya, jika kita membagi pengetahuan, ilmu atau pengalaman kepada orang lain akan bertahan lama di akal pikirannya sebagai ideologi positif dan bahkan bisa menjadi pengawal invisible dalam mengarungi perjuangan kehidupan. Menjadikan orang lain memiliki literasi yang baik melalui berbagi ide inspiratif di medsos lebih utama dibandingkan dengan bantuan fisik konsumtif.

Mari kita menjadi konten kreator yang cerdas dan bijak, tidak hanya mengejar materi finansial tapi juga mampu mengedukasi pemirsa  audien agar bisa memanfaatkan medsos secara optimal dan baik. Sekian, terima kasih, semoga bermanfaat.😉

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Destinasi Wisata Pantai di Malang Selatan

Jalur ke JLS Malang via Gondanglegi dan Bantur

Kata-kata Bijak Motivasi Kehidupan